Get Ready to Explore Collabonation Tour in Jember with Indosat IM3


Collabonation Tour Jember

"Musik adalah cara Ilahi untuk menyampaikan hal-hal yang indah dan puitis ke hati."
 
- Pablo Casals -

Collabonation Tour Jember - Well well well welcome to Jember, Raisa, Kunto Aji and Rendy Pandugo. Masih nggak bisa move on dari keseruan #CollabonationTour pada 30 Juni 2022 lalu. Petjah parah 💃🏻💃🏻💃🏻

Meski harus berdiri selama acara berlangsung, tetapi tidak sedikit pun menyesal karena vibes nya bener-bener seru. Really really konser musik offline yang sudah dinantikan setelah dua tahun sepi karena pandemi. Menariknya, ada musisi lokal juga lho. Yups, the one and only is K2 Reggae.
 
Berlokasi di Sevendream City, konser keliling Indonesia yang diadakan oleh Indosat ini bertujuan untuk memberikan experience langsung Era Baru, Jaringan Baru IM3 yang nggak main-main. Jaringan yang sat set sat set kunci ngonten lancar tanpa drama sinyal hilang.
 
collabonation tour IM3
booth IM3
 
Karena judulnya keliling Indonesia, maka IM3 juga hadir akan hadir di beberapa kota, seperti Surabaya, Padang, Bali, Malang, Jambi, Pontianak, Samarinda dan lainnya.
 
Untuk pembelian tiket Collabonation Tour 2022, bisa dilakukan secara online maupun offline. Yaitu melalui website resmi #Collabonation atau dengan mengunjungi tiket box yang hadir di masing-masing kota.

Di Jember sendiri terdapat beberapa gerai yang telah bekerja sama dan tersebar di berbagai wilayah dengan pembagian jadwal pembelian yang sudah ditentukan. Setiap pelanggan yang membeli tiket dengan harga Rp. 50.000,00 akan mendapat satu buah tiket konser dan kartu perdana IM3 Freedom Internet 9 GB.
 
Nantinya, e-tiket yang dikirim via e-mail akan ditukarkan dengan wristband sebagai tiket masuk. Sepengetahuanku, masing-masing pengunjung dibedakan dengan warna wristband (gelang) yang berbeda. Warna kuning untuk umum. Sedangkan undangan atau komunitas berwarna biru. Kebetulan, sebagai perwakilan dari komunitas Blogger Jember, aku mendapat wristband warna biru yang bisa digunakan masuk tanpa harus antre 😎
 
harga tiket collabonation tour im3
Tiket Box Collabonation
 
For your information, selain komunitas blogger, Collabonation Tour Jember juga menghadirkan community zone yang melibatkan komunitas Doodle Art di Kabupaten Jember. Doodle yang dihasilkan pun sangat cantik dan dapat menyala dalam kegelapan alias glow in the dark.
 
Tidak hanya itu, pada area Collabonation Tour juga disediakan booth IM3 lengkap beserta properti untuk mengabadikan momen sembari mengengok beragam merchandise yang ada.

Menjelang konser dimulai, perutku mulai rewel. Tanpa pikir panjang pun aku langsung melangkahkan kaki menuju stan UMKM yang menjual bermacam-macam jajanan, kopi kekinian hingga makanan berat.

Namun hanya sosis bakar dan mi ayam yang dinilai aman dengan lambungku saat itu. Meski sebenarnya ingin sekali meminum kopi. Uh, tapi tidak apa-apa. Bisa lain kali daripada konsernya terganggu karena asam lambung yang tidak bisa dikompromi 😅
 
collabonation tour 2022
Community Zone dan Stan UMKM

Then, the show started 🎶

Dimulai dari penampilan K2 Reggae dengan lagu-lagu andalannya yang sanggup membuat badan bergoyang, kemudian disambung dengan alunan melodi mendayu dari Rendy Pandugo, diteruskan dengan mantra-mantra syahdu dari Kunto Aji. Hingga akhirnya ditutup dengan penampilan ciamik dari Raisa yang sukses membuat penonton menggalau bersama.
 
Untuk mengetahui detail keseruan Collabonation Tour Jember secara visual, yuk, kepoin instagram ku (@heizyi). Or just click this link https://www.instagram.com/reel/Cfv493aBfsf/

#SatuJaringanIOH
 
Collabonation
K2 Reggae 🎸

#CollabonationTour
Rendy Pandugo 🎸
 
collabonation indosat
Kunto Aji 🎸

#SatuJaringanIOH
Raisa 🎸

14 comments:

  1. Wah, seru sekali ini. Saya pun sudah lama menanti konser musik seperti ini. Apalagi kalau nuansanya berlatar nuansa alam. Keren.
    Dan ini mantul. Tiket 50 ribu, dapat kartu perdana internet 9 Gb.

    ReplyDelete
  2. Duh, keren banget. Sudah lama nggak main ke acara offline. Ada di Bali juga, ya? Moga gak jauh nih.

    ReplyDelete
  3. Keren banget nih acaranya di Jember dan sesuai dengan kesukaan anak muda. Nggak heran kalau banyak yang dateng. Meriah banget.

    ReplyDelete
  4. Waah seru banget gelaran musik.dari indosat. Akhirnya ya kak.setelah beberapa tahun vacum karena pandemi akirnya bisa mengadakan acara offline.

    ReplyDelete
  5. Jember ini selalu memberikan event yang keren banget deh. Bahkan, untuk menghadirkan bintang tamunya pun gak tanggung-tanggung. Ada Kunto Aji dan Raisa yang pastinya sukses membawa penonton hanyut dalam melodi.

    ReplyDelete
  6. Wah seru banget ya mbak acaranya
    Bintang tamunya keren keren euy
    Ada Raissa dan Kunto Aji

    ReplyDelete
  7. Seruuuu. Apalagi beli tiket dapat bonus kuota internet. Hihi... Hari begini kan kuota internet udah jadi kayak sembako aja. Hm ...kotaku masuk di rangkaian tur gak ya?

    ReplyDelete
  8. Wahhh seru banget ya mbak
    Aku ga datang. Meskipun ramai tapi tetep teratur ya.
    Kayaknya banyak bagi bagi doorprize di booth IM3 ya

    ReplyDelete
  9. pasti seru banget nih acaranya, apalagi bisa hadir sebagai perwakilan Blogger Jember yang punya hak istimewa gitu ya, salah satunnya bebas antre, yeaaay senangnya :)

    ReplyDelete
  10. Woaaahhh eventnya seruuu ada Kunto Aji sama Raisa 😍😍😍😍
    Pasti menyenangkan sekali bisa ikut event konser musik lagi, setelah dua tahun pandemi ya mbak. Aw rinduuu datang ke acara yang rame-rame kek gini!

    ReplyDelete
  11. wuaaa, pasti acaranya seru banget apalagi ada Raisa. kangen nonton konser. btw, tiketnya ramah kantong ya, 50 ribu doang loh. oh ya, ini juga menyukseskan UMKM juga ya, bisa buka stand2.

    ReplyDelete
  12. Eh kok jadi kangen pake indosat ya hahahaha , belakangan sudah mulai banyak dibuka kegiatan2 seperti ini ya mbak, yg berkesempatan dateng pasti seneng banget tuh bisa nonton langsung setelah sekian lama online semua ya

    ReplyDelete
  13. Seru bangeeett..
    Acaranya pecah yaa..

    Collabonation Tour Jember ini pasti sudah sangat dinanti-nantikan.
    Acaranya bikin bisa kumpul bareng penikmat musik, kuliner dan seni dalam satu acara seru.
    Asik banget sih ini..

    ReplyDelete
  14. Asik banget udah ada event event seperti ini, setelah sekian lama vakum karena pandemi. Meskipun berdiri terus tapi terbayar ya mba...

    ReplyDelete

Halo, terima kasih sudah berkunjung. Mohon tidak menyertakan link hidup, kegiatan promosi maupun spam. Hit me up on : heizyi.business@gmail.com for partnership, ask something important and urgent 😊 Then, Salam kenal semua, jangan segan meninggalkan jejak komentar ya. Enjoy your reading, guys 💙

Powered by Blogger.